Rabu, 22 November 2023

Peletakan Batu Pertama Pembangunan Masjid Al-Kautsar di SPN Polda Kalbar

Singkawang, Selasa (7/11/23).

KA SPN Polda Kalbar Kombes Pol. Pratomo Satriawan, S.I.K, M.H., memimpin acara peletakkan batu pertama pembangunan Masjid Al-Kautsar SPN Polda Kalbar yang dihadiri oleh seluruh personil SPN Polda Kalbar serta perwakilan Detasemen Siswa Diktukba Polri Gel-II T.A. 2023, bertempat di lokasi yang telah dipilih, yaitu di samping Mess Singgah Gadik SPN Polda Kalbar menghadap ke arah kiblat. 


Acara dimulai pada pukul 09.00 WIB yang diawali dengan  kata sambutan dari KA SPN Polda Kalbar serta doa bersama yang dipimpin oleh Ust. H. Imam J. Togar Saragih, M.Th. Hadir juga dalam acara tersebut adalah para PJU SPN Polda Kalbar serta Pimpinan Proyek Pembangunan Masjid Al-Kautsar SPN Polda Kalbar. 


Pembangunan Masjid Al-Kautsar merupakan impian yang telah lama dinanti oleh seluruh personil SPN serta Siswa Diktukba Polri, dimana Masjid ini akan menjadi pusat kegiatan keagamaan bagi personil SPN dan Siswa Diktukba Polri. Dalam sambutannya, KA SPN Polda Kalbar menyatakan, "Pembangunan Masjid Al-Kautsar adalah bukti kebersamaan kita sebagai personil SPN dan Siswa Diktukba Polri yang beragama dan bertaqwa kepada Allah SWT." 

Ini akan menjadi tempat yang membawa kita semua lebih dekat dengan Allah SWT sebagai bentuk "Investasi Akhirat" tegasnya. 


Prosesi peletakan batu pertama pembangunan Masjid Al-Kautsar ini dijadwalkan akan berlangsung selama enam bulan atau paling lambat satu tahun, dengan dukungan penuh secara Swadaya dari KA SPN, Personil SPN dan Siswa Diktukba Polri Gel.II T.A. 2023 serta partisipasi para orang tua para Siswa.


Setelah Masjid ini berdiri, nantinya akan dibangun juga Gereja / Kapel yang menjadi simbol kedamaian dan kerukunan di lingkungan SPN Polda Kalbar. 


Seluruh personil SPN Polda Kalbar dan Siswa Diktukba Polri Gel-II T.A. 2023 sangat bersemangat menyambut pembangunan masjid ini, dan mereka siap bekerja sama untuk menjadikannya tempat ibadah dan kegiatan sosial yang bermanfaat bagi semua.


#PIDspnpoldakalbar

#MasjidAlkautsar

#SPNPoldaKalbar

#poldakalbar

#korsistv

@spnpoldakalbar

@bidhumaspoldakalbar 

@lemdiklatpolri.id

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

WAKAPOLDA KALBAR TUTUP DIKTUKBA POLRI GEL-I T.A. 2024

  Sagatani, Kamis (11/7/24). Wakil Kepala Kepolisian Daerah Kalimantan Barat Brigjen Pol Roma Hutajulu, S.I.K., M.Si., melantik sebanyak 209...